Format Layanan
Layanan BK diselenggarakan melalui berbagai format layanan, yaitu sebagai berikut :
Layanan BK diselenggarakan melalui berbagai format layanan, yaitu sebagai berikut :
- Individual, yaitu format kegiatan BK yang melayani siswa secara perorangan.
- Kelompok, yaitu format kegiatan BK yang melayani sejumlah siswa melalui suasana dinamika kelompok.
- Klasikal, yaitu format kegiatan BK yang melayani sejumlah siswa dalam satu kelas.
- Lapangan, yaitu format kegiatan BK yang melayani seorang atau sejumlah siswa melalui kegiatan di luar kelas atau lapangan.
- Pendekatan Khusus/Kolaboratif, yaitu format kegiatan BK yang melayani kepentingan siswa melalui pendekatan kepada pihak-pihak yang dapat memberikan kemudahan.
- Jarak Jauh, yaitu format kegiatan BK yang melayani kepentingan siswa melalui media dan/atau saluran jarak jauh, seperti surat dan sarana elektronik.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar