Pengendalian Diri Melalui Layanan Bimbingan Kelompok
di
SMP Negeri 3 Sukowono Jember
Dr. Suko Budiono,M.Pd.,Kons
Email : mbahuko@yahoo.co.id
Kata kunci : Ragam Budaya,
Bimbingan Kelompok, Pengendalian Diri
Ragam budaya dalam layanan bimbingan kelompok belum menunjukan adanya upaya
pengendalian diri para anggota kelompok, diantaranya adalah mengemukakan pendapat dengan suara yang
keras, tidak mau mendengar pendapat teman dan marah apabila pendapatnya di
kritik. Dalam Bimbingan dan Konseling, salah satu layanan yang dapat melatih
sikap dan perilaku siswa terutama ketika mengemukakan pendapat, menanggapi
pendapat, menerima kritikan dan bersikap serta berperilaku adalah Layanan
Bimbingan Kelompok. Masalah dalam penelitian ini adalah bagaimanakah pendapat siswa terhadap pengendalian diri dalam Bimbingan
Kelompok ?
Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif untuk
menggambarkan pendapat siswa tentang manfaat layanan bimbingan kelompok dalam
upaya pengendalian diri. Populasi penelitian ini adalah siswa SMP N 3 Sukowono Jember yang telah mengikuti layanan bimbingan kelompok,
yaitu kelas VII,VIII,IX yang berjumlah 100
orang. Pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan
instrument yang berbentuk angket berupa pernyataan sebanyak 48 item. Data yang
diperoleh dianalisis dengan teknik persentase.
Dari hasil penelitian dapat dilihat bahwa siswa SMP Negeri
3 Sukowono
Jember berpendapat layanan bimbingan
kelompok bermanfaat bagi mereka dalam upaya pengendalian diri ketika menerima
kritikan, mengemukakan pendapat, bersikap dan berperilaku serta menanggapi
pendapat. Manfaat yang paling dirasakan siswa adalah pada pengendalian diri
ketika menerima kritikan. Oleh karena itu, disarankan kepada siswa yang belum
merasakan manfaat layanan bimbingan kelompok dalam upaya pengendalian diri,
supaya bersungguh-sungguh untuk mengikuti layanan bimbingan kelompok. Selain
itu, Guru BK juga meningkatkan pengetahuan dan wawasan yang
berkaitan dengan materi pengendalian diri.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar